Tim Sepak Bola SMK Negeri 5 Pekanbaru Berhasil Meraih Juara 1 Dalam Ajang Turnamen Sepak Bola Unilak Cup Ke-IV Tahun 2018

SMK Negeri 5 Pekanbaru – Selasa, 6 Februari 2018, Tim Sepak Bola SMK Negeri 5 Pekanbaru berhasil meraih juara 1 dalam ajang turnamen sepak bola Unilak Cup ke-IV Tahun 2018. Turnamen yang dilaksanakan selama satu bulan penuh tersebut diselenggarakan oleh Universitas Lancang Kuning Pekanbaru di lapangan sepak bola milik kampus Unilak. Ekskul sepak bola SMK Negeri 5 Pekanbaru tidak menyia-nyiakan kesempatan tersebut dan turut ambil bagian dalam turnamen sepaak bola dalam memperebutkan piala Rektor Cup. Sebanyak 24 tim berlaga dengan sangat sengit pada turnament tersebut. Ekskul sepak bola SMK Negeri 5 Pekanbaru yang dibina oleh Tarigan, M.Pd, berhasil menyisihkan satu demi satu tim yang ikut berlaga dalam ajang tersebut.

Tim SMK Negeri 5 berhasil masuk ke babak final dan berhadapan dengan SMK Masmur Olahraga. Pertandingan yang sangat sengit sudah terlihat dari mulai pertama wasit meniup peluit. Gol tercipta 1-0 untuk tim SMK Negeri 5 Pekanbaru pada menit ke 35. Tim SMK Masmur Oleharaga mengejar ketertinggalan dengan mencetak gol pada menit ke 54 dan kedudukan sementara 1-1. Hingga babak ke dua berakhir kedudukan masih bertahan 1-1, dan diadakan adu pinalti hingga kemenangan berhasil diraih oleh tim SMK Negeri 5 Pekanbaru.

Penutupan turnament diadakan langsung setelah pertandingan final selesai. Rektor Universitas Lancang Kuning, Dr. Hj., Hasnati, SH., MH turut hadir dalam acara penutupan turnament tersebut. Acara penutupan yang sekaligus pengumuman pemenang turnament tersebut diawali dengan pembacaan doa yang dipimpin oleh Juwandi, SS, MA selaku kaprodi Ilmu Budaya Unilak.

“Terimakasih saya ucapkan kepada seluruh peserta turnament Unilak Cup Ke-4 Tahun 2018 yang telah ikut serta dalam memeriahkan pertandingan ini. dalam kesempatan ini saya sampaikan ucapan selamat kepada Tim SMK Negeri 5 Pekanbaru yang berhasil meraih kemengan dengan merebut juara 1, dan juga kepada tim SMK Masmur Olahraga yang meraih juara 2. Saya sampaikan juga kepada yang belum berhasil meraih kemengan untuk dapat berbesar hati, karena seyogyanya di dalam pertandingan pasti ada yang mendapat menenangan dan kekalahan. Turnament yang kita laksanakan ini sudah memasuki yang ke 4 kalinya, dan pada hari ini terjadi pergeseran pemenang, yang dulu dipegang oleh SMK Masmur Olahraga. Kami juga menunggu kepada seluruh peserta turnament untuk bergabung di Unilak, dan kami akan memberikan beberapa kemudahan dan pelayanan terbaik kepada para calon mahasiswa yang berprestasi di dalam cabang perlombaan. Sekali lagi selamat saya ucapkan, dan semoga ini menjadi awal yang baik bagi kita semua”, Jelas Rektor Universitas Lancang Kuning, . Hj., Hasnati, SH., MH, pada saat memberikan sambutan penutupan.

Kegiatan selanjutnya diikuti dengan penyerahan piala dan uang tunai kepada seluruh pemenang turnament tersebut. Adapun pemenang turnament Unilak Cup adalah: 1. Juara 1 oleh SMK Negeri 5, Juara 2 dari SMK Masmur Olahraga, Juara 3 dari SMA Negeri 3 Pekanbaru dan Juara 4 diraih oleh tim SMA Olahraga Provinsi Riau.

“Alhamdulillah, puji syukur kepada Allah SWT yang pada hari ini telah memberikan kepada kita kemenangan dalam laga ini, semoga ini menjadi awal yang baik dan menjadi kenang-kenangan manis buat kita semua. Terimakasih saya ucapkan kepada seluruh anak-anak tim ekskul sepak bola SMK Negeri 5 Pekanbaru yang telah rela berkorban waktu dan tenaga demi berlatih dan berjuang. Keberhasilan kita pada hari ini tidak terlepas dari rizky yang diberikan Allah kepada kita semua, dan selamat saya ucapkan”, Jelas pelatih tim sepak bola SMK Negeri 5 Pekanbaru, Roliasta Tarigan, M.Pd, pada saat berbincang dengan tim liputan. Red.Jhoe.

Comments

comments