SMK Negeri 5 Pekanbaru.sch.id – Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan Kota Pekanbaru bersama SMK Negeri 5 Pekanbaru taja kegiatan Sosialisasi Pencegahan, Penanggulangan, Penyelamatan Kebakaran dan Non Kebakaran bersama seluruh peserta didik dan majelis guru SMK Negeri 5 Pekanbaru. Kamis, 9/02/2023. Kegiatan sosialisasi dilaksanakan di lapangan kegiatan SMK Negeri 5 Pekanbaru yang dihadiri langsung oleh Kepala Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan Kota Pekanbaru, Drs. Burhan Gurning, M.Pd. Kegiatan diawali dengan kata sambutan dari Kepala SMK Negeri 5 Pekanbaru yanv diwakili oleh Waka Humas dan Industri, Azmil, M.Pd.
“Terimakasih kami ucapkan kepada seluruh tim dari dinas Damkar Kota Pekanbaru yang telah menyempatkan waktunya berkunjung di sekolah kami, SMK Negeri 5 Pekanbaru dalam acara yang istimewa ini. Dengan adanya sosialisasi pemadaman kebakaran ini kami mengharapkan anak anak kami menjadi lebih siap dan siaga dalam mencegah dan menangani ketika terjadi musibah kebakaran atau non kebakaran”, Jelas Kepala SMK Negeri 5 Pekanbaru yang diwakili oelh Waka Humas dan Industri, Azmil, M.Pd.
Dalam kesempatan tersebut, Kepala Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan Kota Pekanbaru, Drs. Burhan Gurning, M.Pd juga menyampaikan tentang pentingnya edukasi dalam tahapan pemadaman ketika terjadi kebakaran.
“Kepada seluruh Ananda semua, khususnya SMK Negeri 5 Pekanbaru untuk dapat mengambik ilmu dan materi yang akan disampaikan nanti okeh tim kami, supaya kita siap dan tidak oanik ketika terjadi musibah kebakaran di lingkungan kita. Hari ini kami bawa dari tim Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan Kota Pekanbaru untuk memberikan edukasi kepada kita semua tentang mencegah dan menanggulangi peristiwa vencana kebakaran”, Jelas Kadis Damkar dan Penyelamatan Kota Pekanbaru, Drs. Burhan Gurning, M.Pd saat memberikan sambutan.
Di sela sela kegiatan Peserta didik diberikan kesempatan untuk memadamkan kobaran api dalam simulasi yang dilakukan oleh tim Damkar Kota Pekanbaru. Salah satu pesera didik dari jurusan Teknik Kendaraan Ringan Otomotif, Rehan Saputra berhasil melakukan pemadaman api dalam kegjatan simulasi tersebut.
Kadis Damkar dan Penyelamatan Kota Pekanbaru, Drs. Burhan Gurning, M.Pd. juga memberikan hadiah kepada peserta didik yang berhasil menjawab pertanyaan yang diberikan Beliau.
Dalam penyampaian, pemadaman api bisa juga dilakukan dengan menghjnakan Alat Pemadam Kebakaran Ringan (APAR) yang terbagi ke dalam 2 jenis, apar kategori kering dan basah. Ketika sebuah gedung memiliki APAR, maka secara berkala harus dilakukan oemeriksaan dan pengecekkan dangan membalikkan tabung apar supaya tepung dapat terurai dan tidka membeku disaat menggunakan.
Ada bebrapa tahaoan dalam menggunakan alat pemadam kebakadan ringan atau APAR, diantaranya lepaskan PIN, Bebaskan Selang atau nozl, pemeriksaan tekanan dengan memukul handel, arahkan nozel ke api dengan menekan handel hingga api padam.
Di akhir kegiatan seluruh tim damkar dan penyelamatan Kota Pekanbaru melakukan sesi foto bersama dengan peserta didik SMK Negeri 5 Pekanbaru. Kegiatan berjalan dengan baik dan lancar serta peserta didik mengikuti dengan antusias pelaksanaan sosialisasi pemadam kebakaran tersebut.