Kegiatan peringatan maulid nabi dilaksanakan di lapangan SMK Negeri 5 Pekanbaru dan diikuti oleh seluruh peserta didik kelas X & kelas XI. Rohis Ibnu Sabil SMK Negeri 5 Pekanbaru sebagai pelaksana kegiatan serta bekerjasama dengan OSIS melaksanakan kegiatan peringatan Maulid Nabi Muhammad dengan mengangkat tema “Mari kita jadikan Nabi Muhammad SAW sebagai suri tauladan dan uswatun hasanah dalam berkehidupan yang bermoral dan berakhlak religius serta menghidari dekadensi moral generai muda”. Dengan adanya kegiatan peringatan maulid nabi Muhammad SAW, diharapkan seluruh peserta didik dapat menngambil suri tauladan dari sikap Rosulullah serta menjadikan sebagai uswatun hasanah dalam kehidupan sehari hari.
Kegiatan peringatan maulid Nabi diawali dengan penampilan nasyid dari Rohis dengan membawakan beberapa lagu Nasyid.
Acara dibuka dengan sambutan Kepala SMK Negeri 5 Pekanbaru yang diwakili oleh Wakil Kepala Sekolah bidnag Kurikulum, Lisdawati, S.Pd.Ing.
Dalam sambutannya, Kepala Sekolah menyampaikan tentang pentingnya meneladani sifat Nabi Muhammad dalam cerminan kehidupan sehari hari.
“Meneladani sikap Rosulullah untuk kehidupan sehari hari membuat hidup kita lebih terarah dan bermanfaat. Maka dengan adanya momentum peringatan maulid Nabi ini kami sangat mengharapkan Ananda peserta didik SMK Negeri 5 Pekanbaru dapat menjadikan semangat baru untuk menjadukan diri kita lebih baik. Selanjutnya saya juga menyampaikan kepada seluruh peserta didik SMK Negeri 5 Pekanbaru tentang pentingnya kita menjaga adab sebagai peserta didik, baik ketika di lingkungan sekolah maupun di masyarakat”, Jelas Waka Kurikulum, Lisdawati, S.Pd.Ing saat memberikan sambutannya.
Dalam beberapa rangkaian acara peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW, diiringi oleh beberapa penampilan daei ekskul Rohis, di antaranya penampilan tahfidz oleh Ananda Gading, Penampilan Kultum oleh Ananda Fadli dan penampilan menraik lainnya.
Di acara Inti peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW, pihak SMK Negeri 5 Pekanbaru mengundang Ustadz Henrizal Harun, S.Pd.I sebagai penceramah dan memberikan motivasi kepada seluruh peserta didik SMK Negeri 5 Pekanbaru.
Dalam isi ceramahnya, Ustadz Henrizal mengajak seluruh peserta didik SMK Negeri 5 Pekanbaru untuk menjadikan sifat Nabi Muhammad sebagai titik point keteladanan dalam berkehidupan sehari hari.
“Semoga dengan adanya peringatan Maulid Nabi Muhammad Shollahu Alaihi Wasallam, khususnya Peserta Didik SMK Negeri 5 Pekanbaru dapat lebih meningkatkan keimanan kepada Allah SWT dan emnjadikan Nabi Muhammad sebagai suri tauladan.
Rangkaian kegiatan peringatan Maulid Nabi ditutup dengan pembacaan doa yang dipandu langsung oleh Ustadz Henrizal Harun. Semoga dengan pelaksanaan Maulid Nabi Muhammad, SMK Negeri 5 Pekanbaru semakin mendapatkan keberkahan dari Allah SWT dan mampu meningkatkan keimanan kepada_Nya. Red. Jhoe.