SMK Negeri 5 Pekanbaru.sch.id – Pelaksanan Ujian Nasional Berbasis Komputer (UNBK) SMK Negeri 5 Pekanbaru Tahun 2019 berjalan dengan baik dan lancar, Senin (25/03/2019). Pelaksanaan UNBK SMK Negeri 5 Pekanbaru terbagi ke dalam tiga sesi yang dimulai dari pulul 07.30, dan dilaksanakan di empat lab komputer yang telah disiapkan. UNBK akan dilaksanakan mulai tanggal 25 s.d 28 Maret 2019. Sebanyak 438 peserta didik kelas XII SMK Negeri 5 Pekanbaru yang terbagi ke dalam lima ruang Lab komputer mengikuti pelaksanaan UNBK. Pelaksanaan UNBK dilaksanakan sebagai bentuk evaluasi kemampuan peserta didik setelah mengikuti proses pembelaajran selama enam semester. Ujian yang dilaksanakan selama empat hari tersebut dimulai dari mata pelajaran Bahasa Indonesia, Matematika, Bahasa Inggris dan Mata Pelajaran Produktif (bengkel).
Kepala SMK Negeri 5 Pekanbaru juga menyatakan bahwa pelaksanaan UNBK sebagai bentuk evaluasi terhadap kemampuan peserta didik setelah mengikuti proses pembelajaran selama 3 tahun atau 6 semester.
“Alhamdulillah, pelaksanaan Ujian Nasional Berbasis Komputer (UNBK) SMK Negeri 5 Pekanbaru Tahun 2019 tahun ini berjalan dengan baik dan lancar. Kita sangat berharap dengan pelaksanaan UNBK ini, peserta didik kita dapat lulus 100% serta dapat diterima di dunia usaha maupun dunia industri nantinya. Tahun ini sebanyak 438 peserta didik ikut dalam pelaksanaan UNBK. SMK Negeri 5 Pekanbaru sebagai intansi pendidikan, sudah melaksanakan pelaksanaan UNBK ini sejak pertama disosialisasikan”, Jelas Kepala SMK Negeri 5 Pekanbaru, Drs. Dwi Bowo Sukmono, MM pada saat memberikan keterangan.
Wakil Kepala Sekolah bagian Kurikulum selaku ketau pelaksana juga menyatakan bahwa antusias peserta didik kelas XII SMK Negeri 5 Pekanbaru dalam mengikuti proses UNBK sangat tinggi.
“Kita melihat bahwa tahun ini anak-anak kita sangat semangat dalam mengikuti proses UNBK ini. hal ini bisa kita lihat dari tingkat keterlambatan peserta ujian yang sudah tidak adal lagi serta perlengkapan ujian seperti kartu peserta dan username juga tidak ada masalah. Harapan terbesar kita pastinya menginginkan anak-anak kita kelas XII dapat berhasil lulus 100%, serta dapat diterima di tempat dunia usaha maupun industri nantinya. Kita dari panitia pelaksana sendiri suah menyiapkan segala keperluan untuk pelaksanaan ujian dengan semaksimal mungkin dan kita harapkan tidak ada lagi masalah yang timbul dalam pelaksanaan UNBK, baikd ari peserta itu sendiri maupun dari pihak panitia”, Jelas Wakil Kepala bagian kurikulum, Azmil, M.Pd pada saat memberikan keterangan.
Jadwal pelaksanaan Ujian Nasional Berbasis Komputer (UNBK) tahun 2019, dapat dilihat sebagai berikut:
Ujian Nasional Berbasis Komputer Tahun 2019 hendaknya dapat menjadi tolak ukur kemajuan pendidikan di Indonesia pada umumnya serta di lembaga sekolah penyelenggara pendidikan pada khususnya. SMK Negeri 5 Pekanbaru yang merupakan salah satu SMK piloting anak, selalu membuat inovasi dan terobosan untuk dapat melayani peserta didik dengan maksimal. Senin, 25/03/2019. Red. Jhoe.